Pontianak – Hampir seluruh Wilayah Kota Pontianak mulai diselimuti kabut asap, Selasa (02/03/2021).
Mengingat kondisi kota Pontianak yang diselimuti kabut asap, Kapolres Pontianak Kota Kombes. Pol. Leo Joko Triwibowo, S.IK, juga mengimbau kepada masyarakat agar betul-betul menjaga kondisi alam di wilayah hukum polres Pontianak kota.
“Karena kejadian Karhutla ini adalah kejadian yang memprihatin kan,” ujarnya.
Lebih lanjut dirinya menjelaskan, Akibat sekelompok kecil yang memanfaatkan pembakaran lahan ini,” Sehingga orang lain menjadi sengsara atau menanggung akibatnya, seperti penyakit ISPA dan lainnya,” ucap Kapolres Pontianak Kota.
Selain itu dirinya juga menjelaskan terkait bahaya Covid 19,” kegiatan masyarakat, saya harapkan tetap jaga jarak,” pungkasnya.
Dirinya berharap kepada masyarakat agar menghindari kerumunan atau mengurangi,” kalau memang tidak perlu berkumpul disuatu tempat,” pesannya.(Red)